Trafik penumpang di Bandara Sentani mulai mengalami peningkatan. Jika dilihat dari data trafik terakhir, Rabu (12/4), Bandara Sentani melayani 4.363 penumpang. Jumlah ini naik 22% dibandingkan dari tahun lalu yang terdiri dari 2.206 kedatangan dan 2.157 keberangkatan. “Untuk data trafik penerbangan pada periode bulan April ini rata-rata penumpang masih di angka 3,500 penumpang per hari, dimana pada total trafik periode bulan April sampai dengan tanggal 12 April 2023, Bandara Sentani melayani 42.078 penumpang. Jika dibandingkan dengan periode tahun lalu maka trafik penumpang turun -13% yakni sebanyak 48.190 penumpang,” kata Surya Eka
Sedangkan untuk pesawat pada bulan ini Bandara Sentani telah melayani 1.197 penerbangan atau turun -19% dibanding tahun lalu yakni 1.484 penerbangan. Untuk kargo Bandara Sentani turun -17% yakni di angka 2.879.613 kg dibanding tahun lalu 3.450.045 kg.